Breaking News
Loading...
Thursday, 21 May 2015

Penyebab Komputer Lemot dan Cara Mengatasinya

Komputer lemot kerapkali menimbulkan rasa jengkel bagi penggunanya. Ketika pekerjaan penting dan mendadak harus segera diselesaikan, ternyata sarana komputer tidak sesuai harapan. Nah, untuk mencegah hal itu terjadi kembali, kali ini penulis bakal menyuguhkan ulasan praktis tentang bagaimana menganalisis penyebab komputer menjadi lemot beserta kiat-kiat untuk mengatasinya.

komputer lemot
Berikut adalah penyebab dan cara mengatasi komputer lemot, jumlahnya ada lima faktor penyebab yang umum terjadi saat ini. Silakan Anda pahami satu per satu faktor di bawah ini, dan mulai praktek untuk mengatasi.

File temporary yang terlalu besar

Bagi Anda yang sering mengakses internet, mungkin file temporary akan sangat berpengaruh terhadap lambatnya kinerja komputer. Sebab, apabila terlalu sering menggunakan fasilitas internet, maka file temporary juga akan semakin banyak masuk ke dalam komputer kita. Nah, dalam kasus ini, komputer akan menjadi lamban karena file temporary yang terlalu banyak sehingga melebihi kapasitas.

Cara mengatasi file temporary yang terlalu besar ini adalah membersihkannya menggunakan aplikasi CCleaner. Anda dapat mengunduh aplikasi ini di situs http://www.piriform.com/ccleaner/download/standard. Penggunaannya pun cukup mudah. Anda hanya tinggal melakukan instalasi sekaligus membuka file CCleaner dan mengikuti petunjuk yang ada.

Banyak program aplikasi yang tidak penting

Beberapa program aplikasi akan memberatkan komputer kita, apabila program aplikasi tersebut terinstal dalam jumlah yang besar. Ini seringkali terjadi kepada pengguna komputer yang suka melakukan instalasi program aplikasi tidak terlalu penting dan dalam jumlah yang besar. Jelas, ini tentu mengakibatkan kinerja komputer menurun. Mengapa? Sebab, beberapa program aplikasi walaupun tidak kita buka ia akan tetap berjalan. Nah, kebanyakan inilah yang tidak kita sadari.

Solusinya, Anda dapat melakukan un-instal terhadap program aplikasi yang menurut Anda tidak terlalu penting atau tidak sesuai dengan kebutuhan. Caranya cukup buka Control Panel Windows, kemudian pilih Un-Install, lalu tinggal check-list program aplikasi yang ingin Anda buang.

Spek komputer lebih rendah daripada kebutuhan spek aplikasi

Spesifikasi komputer lebih rendah daripada kebutuhan spesifikasi aplikasi maksudnya: spesifikasi komputer yang Anda gunakan tidak mampu untuk menjalakan suatu program aplikasi dengan kinerja yang baik karena spesifikasi yang dibutuhkan oleh aplikasi lebih tinggi. Semisal, Anda memiliki program aplikasi berupa game PES 2014. Nah, ketika tidak menjalankan game PES 2014 komputer Anda biasa-biasa saja. Tapi saat game tersebut Anda jalankan, lalu komputer Anda terasa sangat lambat, maka itulah yang disebut dengan spek komputer lebih rendah daripada kebutuhan spek aplikasi.

Cara mengatasi hal tersebut adalah mau tidak mau Anda harus memilih antara melakukan un-install terhadap program aplikasi atau melakukan upgrade terhadap spesifikasi komputer Anda saat ini. Kemudian untuk mencegah hal itu kembali terjadi, pastikan bahwa setiap ingin menjalankan program aplikasi lihatlah bagian "system requirement" agar Anda bisa membandingkan spek komputer dengan spek yang dibutuhkan aplikasi tersebut. 

Kerusakan pada hardware

Kerusakan atau gangguan pada hardware komputer seringkali menimbulkan lambatnya kinerja. Sebagai contoh, perangkat keras berupa hard disk mengalami gangguan yang disebut bad sector, maka lama kelamaan komputer akan mengalami penurunan kinerja. Sebab, hard disk memegang peranan penting dalam kecepatan suatu kinerja komputer.

Untuk mengatasi hal ini terjadi, maka Anda haruslah melakukan perbaikan terhadap perangkat keras komputer yang mengalami gangguan atau bahkan kerusakan.

Serangan virus komputer berbahaya

Bukan rahasia umum lagi jikalau virus komputer sangat membahayakan. Bisa saja komputer Anda lumpuh atau tidak dapat dioperasikan hanya karena virus komputer mengendap dalam komputer. Gangguan kecil dari virus komputer adalah lambatnya kinerja komputer.
Cara mengatasi virus komputer adalah dengan memasang antivirus yang telah dipercaya. Anda dapat menggunakan antivirus terbaik seperti Smadav, Avast, Avira dan masih banyak lagi. Perlu juga untuk melakukan update rutin terhadap antivirus yang Anda gunakan agar komputer terhindar dari serangan virus berkelanjutan.

Demikianlah ulasan singkat tentang penyebab komputer lemot dan bagaimana cara mengatasinya. Selalu berhati-hati dalam menjalankan komputer, dan jadilah pengguna yang cerdas. Selamat mencoba.

0 comments:

Post a Comment

Copyright © 2014 Rocker One All Right Reserved